Kemenko PMK Ajak FORPODIS Bersinergi Majukan Olahraga Disabilitas di Indonesia

KEMENKO PMK – Deputi Bidang Koordinasi Revolusi Mental, Pemajuan Kebudayaan, dan Peningkatan Prestasi Olahraga, Warsito mewakili Menko PMK memberikan sambutan pada pertemuan peresmian Forum Penggerak Olahraga Disabilitas (FORPODIS) pada Sabtu (28/12/2024) di Jakarta. 

Selain untuk meningkatkan kesadaran tentang hak dan kemampuan Penyandang Disabilitas pada berbagai aspek kehidupan termasuk olahraga, FORPODIS ini dibentuk sebagai upaya kolaborasi antara lembaga Pemerintah, masyarakat, dan organisasi penyandang disabilitas, seperti PPDI, GERKATIN, HWDI, PSAI, PORTADIN, PERTUNI, dan lainnya. Pertemuan yang diselenggarakan di iNews Tower ini sekaligus dalam rangkaian peringatan Hari Disabilitas Internasional yang diperingati pada tanggal 3 Desember setiap tahunnya.

Deputi Warsito menegaskan dalam sambutannya, “Komitmen Pemerintah dengan menerbitkan regulasi-regulasi yang mendukung adanya keterlibatan penyandang disabilitas dalam berbagai aspek bidang kehidupan termasuk olahraga. Dukungan dan apresiasi yang setara dengan non penyandang disabilitas. Kemenko Bidang PMK akan senantiasa mengawal penyusunan turunan regulasi hingga implementasi program memastikan dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat termasuk penyandang disabilitas.” 

Selain itu, Deputi Warsito juga menekankan strategisnya peran Pemerintah Daerah sehingga dibutuhkan adanya komitmen Pemerintah Daerah untuk berperan aktif dan memposisikan penyandang disabilitas sebagai subjek dalam pembangunan.

Tema pertemuan ini adalah “SATU HATI, SATU SEMANGAT: Merayakan Keberagaman Dalam Olahraga”, dengan rangkaian kegiatan antara lain pertunjukan tari daerah, pembacaan puisi, dan pertunjukan band/solo oleh SLB seluruh jenjang maupun kalangan umum penyandang disabilitas. Selain itu, terdapat pula bazaar yang menyajikan produk-produk UMKM yang diproduksi oleh para penyandang disabilitas. Deputi Warsito mengajak perkuat kepemimpinan penyandang disabilitas untuk masa depan yang inklusif dan berkelanjutan serta setara berkarya, sebagaimana tema dan slogan peringatan Hari Disabilitas Internasional Tahun 2024.

Menutup sambutannya, Deputi Warsito mengapresiasi terbentuknya forum bagi para penyandang disabilitas yang digagas oleh Angkie Yudistia selaku Ketua Umum Forpodis. Hadir pula dalam kesempatan itu Mikha Tambayong (Tenaga Ahli Menpora), Norman Yulian (Ketua Umum PPDI). dan perwakilan komunitas penyandang disabilitas.

“Pentingnya peningkatan kesadaran berolahraga sebagai upaya promotif dan preventif agar terciptanya SDM Unggul dalam kesehatan, penguasan iptek, penguatan karakter dan jati diri bangsa sebagai identitas menuju Indonesia Emas dan ini membutuhkan peran FORPODIS sebagai katalisator dan pengungkit yang menghasilkan dampak atau manfaat”, tegasnya mengakhiri sambutan.

Kontributor Foto:
Reporter: