Pelepasan Kloter Pertama, Kemenko PMK Tekankan Jemaah Haji Sebagai Duta Bangsa

KEMENKO PMK -- Deputi Bidang Penguatan Karakter dan Jati Diri Bangsa Kemenko PMK Warsito, mewakili Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), melepas keberangkatan jemaah haji kelompok terbang (kloter) pertama di Embarkasi Jakarta - Pondok Gede, pada Kamis malam (1/5/2025).

Sebanyak 393 jemaah tergabung dalam kloter pertama ini, dan dijadwalkan akan diterbangkan menuju Madinah Arab Saudi menggunakan Pesawat Garuda Indonesia pada Jumat (2/5) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB. Secara nasional, pada hari pertama pemberangkatan Jumat, (2/5), terdapat total 7.514 jemaah dari 19 kloter yang diberangkatkan melalui berbagai embarkasi di seluruh Indonesia.

Dalam sambutannya, Deputi Warsito menyampaikan pesan penting kepada seluruh jemaah agar senantiasa menjaga akhlak dan sikap selama menjalankan ibadah haji, mengingat mereka membawa nama baik bangsa Indonesia di mata dunia. Deputi Warsito juga mendoakan kelancaran perjalanan haji kepada jama'ah dan kembali ke tanah air dengan selamat, menjadi haji mabrur.

"Bapak ibu semua adalah duta bangsa Indonesia yang memiliki entitas karakter, jati diri, dan sopan santun. Dalam pelaksanaan haji, kehadiran jemaah Indonesia selalu menjadi cerminan yang baik di mata jemaah dari negara lain," ujar Warsito. 

Deputi Warsito menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada kementerian dan lembaga yang sejak awal hingga saat pemberangkatan dan nanti sampai selesai, telah aktif berkoordinasi dan sinergi terutama Kemenag dengan berbagai inovasi-inovasi layanan kepada jamaah. 

"Kemenko PMK sejak awal berkomitmen untuk terus melakukan koordinasi guna membantu menyelesaikaan catatan - catatan yang kurang dari haji-haji sebelmunya, karena haji tahun ini adalah ramah lansia dan disabilitas," ujarnya.

Turut hadir dalam acara pelepasan di Embarkasi Jakarta - Pondok Gede, Menteri Agama, Nasaruddin Umar,  Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi , Kepala Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Fadlul Imansyah, Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad, serta perwakilan dari Badan Penyelenggara Haji dan instansi terkait lainnya.

Pada kesempatan yang sama Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengatakan, seluruh persiapan di Tanah Suci untuk menyambut jemaah haji 1446 Hijriah atau 2025 telah selesai. Nasaruddin menyampaikan, Kemenag sudah mengecek kesiapan pelayanan di Madinah. 

"Kami mengecek seluruh persiapan-persiapan haji di Madinah, karena mereka jemaah haji kloter pertama  langsung ke Madinah," tutur Nasaruddin.

Nasaruddin menyebut, petugas haji dari Kementerian Agama dan Kementerian Kesehatan telah lebih dulu tiba di Madinah. Mereka akan bersiap di pos masing-masing. "Mereka Sudah siap untuk menjemput seluruh jemaah haji kloter pertama ini karena mereka langsung ke Madinah," ucapnya.

Acara berlangsung khidmat dan penuh doa, menandai dimulainya rangkaian ibadah haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi yang diharapkan berjalan lancar, aman, dan penuh keberkahan bagi seluruh jemaah Indonesia.