KEMENKO PMK - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan, sejak dini para pemuda Islam harus berani bermimpi besar.
“Pada 2045, kalian yang saat ini masih belia, nanti akan menjadi penentu masa depan Indonesia. Maka dari itu jangan takut bermimpi besar,” ujar Menko PMK saat memberikan sambutan pada acara peresmian Masjid Al-Muhajirin Pondok Pesantren Al- Furqon Muhammadiyah, Cibiuk, Garut, Rabu (21/9).
Menurutnya, pemuda Islam yang memiliki mimpi besar akan memiliki motivasi untuk sukses yang tak kalah besar. Hal tersebut diharapkan dapat meningkatkan kualitas SDM di masa depan.
Kontributor Foto: